Football5Star.com, Indonesia – Kompetisi Euro U-21 2021 kembali dilanjutkan setelah berhenti pada babak grup Maret lalu. Pada babak perempat final, (1/6/21), empat tim raksasa berhasil lolos, termasuk juara bertahan Spanyol.
Walaupun begitu ada beberapa kejutan, Italia yang sudah memenangkan kompetisi ini 5 kali harus takluk oleh Portugal 5-3 setelah bermain imbang 3-3 dalam 90 menit.
Prancis yang diperkuat Ibrahima Konate, Dayot Upamecano dan Houssem Aouar harus takluk dari Belanda 2-1. Penyerang PSV Eindhoven, Myron Boadu berhasil mencetak brace di laga itu.
Dua tim lainnya yang berhasil lolos adalah Spanyol dan Jerman. Tapi keduanya harus berjuang mati-matian untuk bisa mengalahkan lawannya masing-masing, Spanyol butuh babak tambahan dan Jerman butuh adu penalti. Berikut hasil lengkap perempat final Euro U-21.
Hasil lengkap perempat final Euro U-21 2021
- Belanda 2-1 Prancis (Myron Boadu 51′, 90+3′ – Dayot Upamecano 23′)
- Denmark 2-2 (pen. 5-6) Jerman (Wahid Faghir 59′, Viktor Nelsson – Lukas Nmecha 88′, Jonatham Burkardt 100′)
- Spanyol 2-1 Kroasia (Javi Puado 66′, 110′ – Luka Ivanusec 90+4′ (pen.))
- Portugal 5-3 Italia (Dany Mota 6′, 31′, Goncalo Ramos 58′, Jota 109′, Francisco Conceicao 119′ – Tommaso Pobega 45′, Gianluca Scamacca 60′, Patrick Cutrone 89′)
Pada laga semifinal, Belanda akan berhadapan dengan Jerman, Jumat (4/6/21) dan Spanyol akan melawan Portugal, Kamis (3/6/21). Laga final sendiri akan diadakan pada Senin (7/6/21) di Stadion Stozice, Slovenia.
The post Empat Tim Raksasa Berhasil Lolos ke Semifinal Euro U-21 appeared first on Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen - Football5star.com.