Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2021

AS Roma vs AC Milan: Stefano Pioli Ketagihan Mainkan Fikayo Tomori

Football5star.com , Indonesia – AC Milan kembali bangkit. Tandang ke ibu kota untuk menghadapi AS Roma , Senin (1/3/2021) dinihari WIB anak asuh Stefano Pioli menang 2-1. Salah satu hal yang membuat Stefano Pioli senang dengan kemenangan ini adalah performa Fikayo Tomori. Sang bek tampil menawan kala menggantikan Alessio Romagnoli yang mulai menurun dalam beberapa laga terakhir. “Saya mengharapkan penampilan ini dari Tomori karena dia sudah memainkan derbi beberapa hari setelah bergabung dengan kami. Jadi dia sudah berada di level ini sejak awal.” kata Pioli kepada Sky Sport Italia, Senin (1/3/2021). Calcio Style “Saya sangat suka dengan permainannya. Saya masih percaya bahwa kolektiflah yang memungkinkan setiap individu tampil dan bersama-sama kami memenangkan pertandingan yang sangat penting,” ia menambahkan. Fikayo Tomori dimainkan selama 90 menit saat melawan AS Roma. Duetnya bersama Simon Kjaer mampu membentuk lini pertahanan yang kokoh. Adapun tiga poin AC Milan di

Latihan Perdana, Persija Jakarta Mohon Hal Ini Dipatuhi Jakmania

Football5Star.com, Indonesia – Persija Jakarta secara resmi akan menggelar latihan perdana menyambut kompetisi musim 2021, Senin (1/3/2021). Mereka meminta suporternya, the Jakmania, jangan coba-coba datang karena latihan digelar secara tertutup. Dengan kepastiannya izin buat Piala Menpora 2021, tim-tim peserta memang sudah mulai ancang-ancang mempersiapkan skuatnya. Tak terkecuali Persija yang akan kembali memulai latihan setelah libur beberapa bulan. Latihan Persija Jakarta sendiri rencananya akan digelar di POR Sawangan, Depok. Demi menjaga protokol kesehatan ketat, dan juga mengingat masih dalam masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Persija memutuskan untuk menggelar latihan tertutup untuk umum Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, meminta the Jakmania juga turut menghindari penyebaran Covid-19. Maka itu, dia berharap Jakmania tak mencoba untuk datang dalam latihan tim. “Untuk keamanan bersama dan sesuai dengan keputusan pemerintah tentang Pember

Eks Persib, Persebaya, Sampai Bek Naturalisasi Diresmikan PSS Sleman

Football5Star.com, Indonesia – PSS Sleman tampaknya belanja habis-habisan menatap musim kompetisi 2021, termasuk Piala Menpora. Tercatat, ada delapan nama yang diresmikan sekaligus, dari mulai mantan pemain Persib Bandung, Persebaya Surabaya, sampai bek naturalisasi. PSS memang melakukan perombakan habis-habisan jelang Piala Menpora 2021. Mereka awalnya sudah melepas total sepuluh pemain, mulai dari Yevhen Bokhashvili, Luthfi Kamal, Efdal, Alex Sander, Burhan, Zamzani, Naufal, Hendra Molle, I Gede Sukadana dan Dimas Galih. Namun demikian, suporter tim berjuluk Elang Jawa itu tak usah risau. Sebab, manajemen PSS Sleman baru saja meresmikan delapan pemain sekaligus. Bahkan, nama-nama yang datang bukan sembarangan. Mereka ialah Wawan Febrianto, M Adi Satryo, Fandry Imbiri, Fabiano Rosa Beltrame, Irfan Jaya, M Dwi Rafi Angga, Kim Kurniawan, hingga Miswar Saputra. Kepastian tersebut diumumkan oleh PSS melalui media sosial resminya. View this post on Instagram

Telan Dua Kekalahan Beruntun, Lazio Tunggu Angin Segar dari Torino

Football5Star.com, Indonesia – Lazio tengah menjalani masa sulit. Tim asuhan Simone Inzaghi menelan kekalahan dalam dua laga beruntun. Setelah dibantai 1-4 oleh Bayern Munich pada leg I babak 16 besar Liga Champions, mereka takluk 0-2 di kandang Bologna pada lanjutan Serie A . Tengah pekan nanti, tepatnya pada Rabu (3/3/2021) dini hari WIB, Lazio dijadwalkan menjamu Torino. Namun, laga itu kemungkinan besar tak akan dilangsungkan karena sejumlah pemain lawan terpapar COVID-19. Andai otoritas kesehatan tak segera memberikan lampu hijau, penundaan laga sangat mungkin dilakukan pihak pengelola Serie A. Bila penundaan laga benar-benar terjadi, itu akan jadi angin segar bagi Lazio. Setelah menderita dua kekalahan beruntun, Ciro Immobile dkk. butuh waktu lebih untuk bernapas. Tak perlu bermain pada tengah pekan ini tentu akan lebih baik bagi mereka untuk melakukan konsolidasi. thelaziali.com I Biancocelesti bisa berharap banyak. Pasalnya, Torino hingga saat ini belum diberi izi

Berita di Situs Resmi Chelsea Bikin Solskjaer Meradang

Football5Star.com , Indonesia – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dibuat meradang oleh pemberitaan di media resmi Chelsea. Menurutnya, ada opini negatif yang coba dibangun laman resmi Chelsea tentang Harry Maguire. Kubu United memang berang karena tak mendapatkan penalti saat dijamu Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (28/2/2021) pada paruh pertama usai Callum Hudson-Odoi diklaim menyentuh bola dengan tangannya. Solskjaer contohnya yang langsung mengutarakan kekecewaannya. Apalagi, dalam pemberitaan situs resmi Chelsea seperti menggiring opini. Sebab, laman resmi The Blues memang sempat membuat tulisan khusus soal Harry Maguire. Ini bikin Solskjaer berang. Solskjaer vs Chelsea's official website. "I can't say (what the referee said to Maguire), that's not going to be good for him." "That's cheeky what they put on their website." #CFC #CHEMUN pic.twitter.com/e2cMN9Oi8j — Nizaar Kinsella (@NizaarKinsella) February 28, 2021

Sheffield United vs Liverpool: Gol untuk Ayah Alisson

Football5star.com , Indonesia – Liverpool akhirnya mengakhiri paceklik kemenangan. Mereka meraih tiga poin pertama dari empat laga terakhir Premier League saat menaklukkan Sheffield United 2-0, Senin (1/3/2021) dinihari WIB. Gol kemenangan Liverpool tercipta pada babak kedua. Masing-masing dicetak oleh Curtis Jones dan gol bunuh diri Bryan. Usai pertandingan Curtis Jones merasa emosional dengan kemenangan ini. dia pun mempersembahkan tiga poin untuk ayah Alisson Becker yang meninggal dunia beberapa hari lalu. @BBCMOTD “Ini adalah waktu yang sulit bagi saya dan pemain lainnya. Gol ini untuk ayah Alisson. Jika dia melihat laga ini, ini untukmu kawan,” kata Curtis Jones seperti dikutip Football5star dari BBC , Senin (1/4/2021). “Dia orang yang kuat dan bagian besar dari tim. Kami pasti merindukannya. Saya mendedikasikan gol ini untuk dia dan ayahnya dan keluarganya,” ia menambahkan. Terkait performa Liverpool, sang gelandang muda merasa puas. Ia menilai tim sudah bermain ba

Nostalgia Hari Ini: Manchester United Juara Berkat iPod

Football5Star.com , Indonesia – 1 Maret 2009 mungkin menjadi salah satu hari bersejarah buat Manchester United yang berhasil juara Piala Liga. Uniknya, keberhasilan United juara itu tak lepas dari jasa Apple iPod saat meladeni Tottenham Hotspur di Stadion Wembley. Dalam pertandingan tersebut, United yang dinakhodai oleh Sir Alex Ferguson tampak kesulitan melawan Tottenham Hotspur. Sebab, Spurs yang saat itu dikomandoi Harry Redknapp tampil begitu solid dan disiplin di lini belakang, bahkan beberapa kali mengancam. Alhasil, hingga 90 menit waktu normal plus 30 menit pada babak tambahan, skor kacamata tak berubah. Untuk mencari pemenang, laga tersebut akhirnya dilanjutkan melalui drama adu penalti. Nah , di sini iPod berperan penting buat Manchester United . Penjaga gawang United kala itu, Ben Foster, menjadi pahlawan. Sebelum adu penalti dimulai, pelatih kiper United, Eric Steele, membawa iPod ke lapangan. iPod tersebut ternyata terisi rekaman tembakan penalti yang dilakukan oleh p

Thomas Tuchel Beberkan Posisi Tammy Abraham di Chelsea Saat Ini

Football5Star.com, Indonesia – Thomas Tuchel buka-bukaan soal posisi Tammy Abraham di Chelsea saat ini. Pria asal Jerman itu mengakui sang striker muda tak berada di deretan pemain andalan untuk lini depan. Alasan itu pula yang membuat dia tak masuk skuat pada laga terakhir. Abraham yang musim lalu benderang bersama Frank Lampard , kini kesulitan mendapatkan kesempatan bermain. Sejak kehadiran Tuchel sebagai manajer baru, dia hanya tampil dalam 5 dari 9 laga. Terakhir, dia bahkan tak masuk skuat saat Chelsea imbang 0-0 dengan Manchester United. Selepas pertandingan, Tuchel membeberkan satu fakta pahit bagi Abraham. Menurut dia, sang striker absen bukan karena cedera, melainkan karena memang hanya jadi opsi keempat saat menghadapi Manchester United. Atas dasar itulah, dia tak masuk skuat. si.com “Ini soal menentukan alternatif yang kami punya. Kami memilih Oli (Giroud) main dari awal, Timo (Werner) di bangku cadangan. Kami juga punya (Kai) Havertz yang juga bisa bermain s

Luke Shaw Tuding Wasit Takut Berikan Hadiah Penalti

Football5star.com , Indonesia – Pada laga Chelsea vs Manchester United, Senin (1/3/2021) di Stamford Bridge, sempat terjadi insiden. Wasit urung memberi hadiah penalti kepada United. Menurut salah satu penggawa United, Luke Shaw, wasit sepertinya takut memberi hadiah penalti. Hal itu kata Shaw sempat diucapkan wasit kepada kapten United, Harry Maguire. “Bahkan wasit kepada Maguire. Saya mendengar ia berkata, jika saya mengatakn itu penalti, itu akan menyebabkan banyak pembicaraan,”kata Shaw seperti dikutip Football5star.com dari Sky Sport . Pada menit ke-12, Manchester United hampir mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Insiden ini bermula saat sepakan free kick Marcus Rashford dihalau oleh Eduoard Mendy. Bola muntah langsung diperebutkan oleh Mason Greenwood dan Callum Hudson Odoi. Dalam duel itu, terlihat Hudson Odoi menahan bola dengan tangan. Namun wasit Sttuart Atwell yang memimpin laga tak memberìkan hadiah penalti setelah sebelumnya melihat kejadian itu dari VAR.

Thomas Tuchel Senang Chelsea Tidak Kalah dari MU

Football5star.com , Indonesia – Pertandingan Liga Inggris antara Chelsea vs Manchester United (MU) di Stadion Stamford Bridge, Senin (1/3/2021) berakhir imbang tanpa gol. Meski begitu, hasil ini disyukuri oleh pelatih Thomas Tuchel. Menurut Tuchel usai pertandingan, secara keseluruhan, pemain Chelsea telah bermain cukup baik. “Penampilan yang bagus dari segi pertahanan. Kami belum berada di kondisi kritis,” kata Tuchel seperti dikutip Football5star.com dari Sky Sport. “Terkadang Anda harus bisa menerima hasil imbang ini dengan pertandingan di level seperti sekarang,” tambahnya. Meski puas bisa menahan imbang United, Tuchel mengaku bahwa ia cukup frustasi melihat permajnan anak asuhnya yang kesulitan membongkar pertahanan MU. Eks pelatih PSG itu juga memberikan komentar terkait keputusan wasit yang tidak memberikan penalti kepada MU setelah melihat VAR. “Dia melalukan segalanya dengan cukup baik. Saya juga tidak mengerti mengapa dia harus melihat VAR terlebih dahulu,” ucap

Gareth Bale Persembahkan Brace untuk Para Pengkritik

Football5star.com , Indonesia – Gareth Bale berhasil mencetak brace alias dua gol saat Tottenham Hotspur menang 4-0 atas Burnley di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (28/2/2021). Meski begitu pada laga itu, Jose Mourinho menarik keluar Bale pada pertengahan babak kedua. Usai pertandingan, Bale mengaku tak kecewa meski dirinya tak bermain full 90 menit. Menurutnya, musim masih panjang dan ia yakin akan bisa memberi kontribusi untuk Tottenham. Daily Mail “Saya tidak kecewa diganti. Masih banyak pertandingan penting. Saya berharap masih bisa memberikan kontribusi untuk tim ini,”ucap Bale seperti dikutip Football5star.com dari Sky Sport , Senin (1/3/2021). Bale mengaku sangat puas dengan catatan dua gol ke gawang Burnley. Menurutnya brace itu untuk menjawab kritikan yang banyak dialamatkan kepadanya. “Tentu saja itu sangat bagus. Saya telah mulai sedikit demi sedikit berada di kondisi fit dan mulai merasa nyaman. Jika performa saya kembali, ini akan membantu tim,”ucap pemain

Jarang Dapatkan Waktu Bermain, Isco Diminta Zidane untuk Bersabar

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Real Madrid , Zinedine Zidane, menjelaskan bahwa jarangnya Isco bermain musim ini bukan sepenuhnya salah sang pemain. Zidane mengklaim bahwa dia kesulian untuk memberikan semua pemain menit bermain yang layak, termasuk Isco. Isco bermain cukup apik di laga melawan Atalanta, Kamis kemarin. Dengan banyaknya pemain Madrid yang masih cedera, Isco bisa saja kembali bermain melawan Real Sociedad, Selasa (2/3/21). Zidane sendiri mengatakan bahwa dia hanya bisa memberi sedikit waktu bermain karena ada banyak pemain yang bisa dia pilih. En24 “Saya harus membagikan menit yang tersedia, yang tidak mudah bagi seorang pelatih. Tapi, kami akan selalu mengandalkan Isco. Ini bukan salah Isco (jika dia tidak bermain). Dia bisa bermain di dua atau tiga posisi, bukan di 40 posisi. Dia bekerja keras dan dia perlu memiliki kesabaran, siap untuk keluar dan tampil seperti yang dia lakukan di lain hari,” kata Zidane seperti dikutip Football5Star.com dari Marc

Syahrian Abimanyu Gagal Debut, Newcastle Jets Dihajar Tamunya

Football5Star.com , Indonesia – Pemain muda Indonesia, Syahrian Abimanyu, kembali gagal melakoni debut bersama tim barunya, Newcastle Jets akhir pekan ini. Newcastle sendiri harus takluk 0-2 dari tamunya, Wellington Phoenix di McDonald Jones Stadium, Minggu (28/2/2021). Sudah sejak babak pertama, Newcastle memang tak berdaya di markas sendiri. Mereka sudah kejebolan menit ke-22 setelah David Ball memanfaatkan umpan dari Ulises AlejandroDavila untuk memberi keunggulan bagi tim tamu. Pasukan Craig Deans tak mampu mengejar ketertinggalan, bahkan kejebolan kembali menit ke-53. Kali ini gantian Ben Waine yang membuat Wellington Phoenix mencetak gol sekaligus mengunci kemenangan 2-0 atas Newcastle Jets. Hasil itu membuat Newcastle kini terpaku di urutan kesebelas klasemen sementara. Syahrian Abimanyu cs hanya mampu mengumpulkan 11 poin dari 11 penampilan di A-League. Ini adalah kekalahan kelima yang ditelan oleh Newcastle. Sayangnya, Syahrian Abimanyu memang kembali gagal membuat d

Tuchel: Mungkin Cara Bermain Kami Buat Timo Werner Sulit Cetak Gol

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Chelsea , Thomas Tuchel mengakui bahwa cara bermain timnya mungkin membuat Timo Werner sulit untuk mencetak gol. Tuchel menjelaskan bahwa permainan penguasan bola Chelsea bisa membuat Werner kesulitan mencari ruang. Sejak Tuchel menjadi pelatih, Chelsea sampai saat ini belum terkalahkan dari 8 pertandingan. Tetapi, Werner yang sejak awal musim kesulitan untuk mencetak gol, juga masih kesulitan sejak Tuchel melatih. Werner hanya mencetak 1 gol dari 16 laga Premier League terakhir. “Mungkin ini kesalahan kami (Werner kesulitan mencetak gol) karena kami memiliki banyak penguasaan bola dan kami mendorong tim lawan dengan sangat, sangat dalam di area mereka sehingga ruang tidak terlalu besar,” ucap Tuchel seperti dilansir Football5Star.com dari Mirror. Tuchel melanjutkan, “Kekuatan terbesar Timo adalah menyerang ruang di belakang garis terakhir jadi mungkin juga kesalahan kami dalam permainan dominan yang kami mainkan saat ini. Sangat wajar

Christian Gross, Pelatih Ketiga yang Dipecat Schalke Musim Ini

Football5star.com, Indonesia – Lagi dan lagi, Schalke 04 harus memecat pelatih. Kali ini Christian Gross yang menjadi tumbal keterpurukan Die Knappen. Pemecatan dilakukan lantaran Schalke 04 tak kunjung bangkit di tangan Christian Gross. Kendati begitu, bersama pelatih asal Swiss ini pula The Royal Blues mencatatkan kemenangan pertama dan satu-satunya hingga saat ini. Tiga poin kala itu mereka raih kala bersua Hoffenheim. Tidak tanggung-tanggung, Amine Harit dkk menang empat gol tanpa balas. And as expected: Schalke fires Head of Head of Sport, TeamMangager, The Coach and the fitness coach I guess that’s the original Schalke 04 https://t.co/FS9n2IsXtJ — Jan Aage Fjortoft (@JanAageFjortoft) February 28, 2021 Tapi setelah itu, keterpurukan kembali berlanjut. Manajemen bukannya tidak berjuang untuk menyelamatkan diri dari jurang degradasi. Jendela transfer Januari mereka manfaatkan untuk menggaet pemain berpengalaman. Shkodran Mustafi, Sead Kolasinac, hingga Klaas Ja

Cetak Assist Lawan Arminia Bielefeld, Jadon Sancho Pecahkan Rekor Bundesliga

Football5Star.com, Indonesia – Pemain Borussia Dortmund , Jadon Sancho, berhasil memecahkan rekor Bundesliga saat laga melawan Arminia Bielefeld, (27/2/21). Sancho berhasil menjadi pemain termuda yang bisa cetak 50 assist di Bundesliga. Dortmund berhasil menang dengan skor 3-0. Assist dia di gol pertama Mahmoud Dahoud terasa spesial, karena itu adalah assist ke-50 nya di Bundesliga. Dengan usia yang masih 20 tahun, Sancho berhasil menjadi pemain tercepat di Bundesliga yang bisa mencapai 50 assist . 50 Bundesliga assists 20 years old 1 Jadon Sancho pic.twitter.com/tFRJzVeydX — Borussia Dortmund (@BlackYellow) February 27, 2021 “Kemenangan solid, gol dan assist . Senang telah menjadi pemain termuda Bundesliga yang bisa mencapai 50 assist ,” kicau Sancho seperti dilansir Football5Star.com dari akun Twitternya. Sancho juga berhasil mencetak satu gol lewat titik putih di laga itu. Pemain timnas Inggris itu mengatakan bahwa dia selalu berlatih menendang penalti saat latih