Langsung ke konten utama

Mencekam! Protes Berujung Aksi Anarkis Fan Marseille

marseille

Football5star.com, Indonesia – Marseille sedang membara. Klub yang dibesut Andre Villas-Boas sedang diamuk fannya sendiri setelah meraih hasil buruk dalam beberapa pertandingan terakhir.

Apa yang diraih Marseille musim ini membuat para fan murka. Dengan kesabaran yang kian menipis, ratusan fan mendatangi para pemain di komplek latihan tim.

Mereka membentangkan spanduk besar sebagai bentuk kekecewaan. Tidak cukup sampai di situ, para fan juga menyalakan flare hingga melakukan aksi anarkis.

Kegagalan menemui perwakilan klub membuat suporter Les Olympiens ini mulai kehilangan kendali. Aksi pembakaran dilakukan dengan melempar flare ke area sekitar komplek latihan.

L’Equipe melaporkan amarah fan bukan semata-mata karena hasil buruk yang diraih pasukan Andre Villas-Boas. Tapi juga dipantik oleh komentar kontroversial presiden klub, Jacques-Henri Eyraud.

Beberapa waktu lalu Jacques-Henri Eyraud mengritik keterlibatan suporter dalam mengelola klub. “Klub dalam bahaya jika banyak suporter yang terlibat di dalamnya,” kata sang presiden seperti dikutip Football5star dari L’Equipe.

Maka tak heran jika banyak spanduk berisikan tentang penolakan mereka terhadap Eyraud. “Jika Anda berbicara tentang bagaimana mengelola klub dengan baik, kami ajarkan Anda untuk keluar dari klub kami,” demikian salah satu bunyi spanduk di salah satu sudut kota Marseille.

Situasi yang tidak kondusif akhirnya membuat Ligue 1 mengambil keputusan tegas. Laga Marseille vs Rennes yang sejatinya berlangsung Minggu (31/1/2021) dinihari ditunda.

The post Mencekam! Protes Berujung Aksi Anarkis Fan Marseille appeared first on Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen - Football5star.com.



Postingan populer dari blog ini

Highlights: KAA Gent vs Beerschot 2-2 Belgian Pro League 2021

Jadwal TV dan Live Streaming Liga Italia Pekan ke-36

58 Of The Funniest Movie Lines Ever Written

Highlights: Levadia Tallinn vs Dundalk 1-1 UEFA Europa Conference League 2021