Langsung ke konten utama

Pilih Manchester United, Grealish Diperingatkan Legenda Liverpool

jack grealish-manchester united-aston villa-yahoo sports

Football5star.com, Indonesia – Jack Grealish kemungkinan besar akan berseragam Manchester United musim depan. Peluang itu ternyata mengusik legenda Liverpool, John Barnes.

John Barnes memperingatkan Jack Grealish bahwa dia akan mengalami kesulitan di sana. Pasalnya kapten Aston Villa harus bersaing dengan pemain sekelas Marcus Rashford, Paul Pogba, dan Anthony Martial.

“Itu tergantung apakah dia akan menjadi pemain reguler di Manchester United, bermain setiap minggu dan menjadi pemain utama di sana. Dia adalah pemain andalan Aston Villa dan kita semua bisa melihat apa yang dia lakukan,” kata Barnes seperti dilansir Tribal Football, Selasa (30/6/2020).

John Barnes
Standard

“Jika dia pergi di sana ada Pogba, Martial, dan Rashford yang merupakan pemain utama. Apakah dia punya dampak sebesar itu? Untuk mengatakan dia kesana karena ingin bermain untuk Inggris, itu yang harus dia buktikan,” ia menambahkan.

Menurut legenda Liverpool, bermain untuk Setan Merah tidak akan menggaransi posisi Grealish di timnas Inggris. Ia justru menganggap peluang tampil untuk The Three Lions akan lebih terbuka andai sang gelandang bertahan di Aston Villa.

“Hanya karena dia ke Manchester United itu tidak berarti akan membantu peluangnya di timnas. Peluang ia memperkuat Inggris besar karena Jack Grealish bermain bagus untuk Aston Villa,” pungkasnya.

“Dia harus membuat keputusan dan keputusannya tidak bisa didasarkan pada apakah itu akan membantu kariernya di timnas. Keputusannya harus didasari pada apakah itu akan membantu kariernya dalam jangka panjang,” tutup John Barnes.

The post Pilih Manchester United, Grealish Diperingatkan Legenda Liverpool appeared first on Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen - Football5star.com.



Postingan populer dari blog ini

Gara-gara Bikin Tato, Gelandang Bayern Dikenai Denda Besar

These 19 Commercials May Be The Most Controversial Thing I've Seen On TV

Here Are The Messiest Kardashian Controversies And Scandals Of Of 2022, From All The Photoshop Fails To Their Out Of Touch And Entitled Comments About Work

Khloé Kardashian Called Out Blac Chyna For Suing Her While She Was Looking After Her And Rob Kardashian’s Daughter Dream

McDonald's Big Mac Vs. Burger King's Whopper: We Found Out What Burger Is Better According To Presentation, Value, And Taste

Idaho Student Killings: Separating Facts From Theories

45 TikTok-Approved Gifts For Anyone Who Loves To Travel

Bakal Ditinggal Lionel Messi, Liga Spanyol Masih Menarik?

The Biggest 2022 Coachella Trend Is Hate-Posting About It

Thomas Tuchel Sebut Pertahanan Jadi Kunci Sukses PSG